Bontang, Borneoupdate.com – Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Kota Bontang membuka pendaftaran lomba duta baca. Kegiatan ini terbuka untuk umum dengan sasaran khusus yang berdomisili di Kota Bontang.
Kepala Dispusip Bontang, Retno Febriaryanti menilai lomba ini bisa menjadi momentum agar terjadi peningkatan budaya gemar membaca di masyarakat. Di mana pihaknya memiliki tugas mendorong literasi dan mencegah informasi palsu. Terutama pada generasi muda yang cukup intens menggunakan teknologi.
“Jadi kami sedang membuka pendaftaran untuk warga yang hobi membaca dan ingin berpartisipasi. Mulai 18 sampai 23 Nopember. Silahkan akses instagram kami dan penuhi saja persyaratannya,” ujarnya, Jumat (17/11).
Menurut Retno, budaya membaca akan menunjukkan kecerdasan kehidupan bangsa. Maka pemerintah sudah memberikan fasilitas lewat beragam program. Mulai dari perpustakaan yang lengkap hingga perpustakaan keliling dan pojok baca digital. Tinggal masyarakat saja lagi memanfaatkan fasilitas dari pemerintah tersebut.
“Untuk informasi selengkapnya bisa menghubungi admin kami di 08562919540 dan
085604220274. Ada berupa uang, tropi dan sertifikat bagi para pemenang. Kami tunggu partisipasi anda,” tuturnya lagi.
Retno berharap para duta baca ini akan menjadi inspirasi bagi warga lainnya. Termasuk menjadi motivator yang mendorong berbagai kalangan untuk gemar membaca. Mengingat budaya literasi di kalangan masyarakat masih tergolong rendah. Sehingga perlu ada stimulan pendorong dari sejumlah pihak. (*/Adv/DIN)
Discussion about this post