Berau, Borneoupdate.com – Bagi pengelola perpustakaan pengunjung adalah raja. Maka perlu ada layanan yang membuat mereka nyaman dan betah saat membaca buku. Hal ini yang menjadi perhatian Dinas Perpustakaan dan Kearsipan (Dispusip) Berau. Satuan kerja ini menyiapkan fasilitas pendukung bagi pengunjung yang datang.
Pustakawan Ahli Muda Dispusip Berau, Titia Rani Tyas Dita menyebut animo pengunjung menjadi tantangan perpustakaan hari ini. Maka pihaknya sudah menyediakan berbagai fasilitas tambahan. Mulai dari akses komputer dan internet kepada seluruh masyarakat saat berkunjung di Perpustakaan Berau.
“Kami sudah kasih fasilitas tambahan. Tapi sepertinya masih banyak masyarakat yang belum tahu fasilitas ini. Makanya kami terus berbagi informasi,” ujarnya, Rabu (08/11).
Rani berharap keberadaan fasilitas pendukung ini mampu mengerek jumlah pengunjung. Apalagi budaya literasi hari ini berhadapan dengan teknologi digital yang juga menyajikan hal yang sama. Maka dari itu, dirinya mengajak masyarakat khususnya para pelajar agar dapat memanfaatkan seluruh akses yang sudah disediakan oleh pemerintah. Karena sangat disayangkan jika fasilitas yang ada tidak dipakai semaksimal mungkin.
“Nikmati fasilitas yang ada, bahkan untuk rekreasi pun ada tempatnya. Maka dari itu saya mengajak masyarakat untuk bisa menikmati fasilitas yang ada dan sembari mencari ilmu,” tambahnya. (*/Adv/INA)
Discussion about this post