Balikpapan, Borneoupdate.com – Dinas Perpustakaan dan Arsip (Dispustakar) Kota Balikpapan menggelar kelas public speaking. Kegiatan ini terbuka untuk umum dan tenaga pendidik. Di mana pemerintah berkomitmen dalam upaya peningkatan literasi masyarakat. Salah satunya lewat kemampuan atau seni berbicara di depan umum.
Sekretaris Dispustakar Balikpapan, Mufidah Hayati mengatakan salah satu tujuan dari public speaking adalah memberikan motivasi kepada peserta agar menyampaikan informasi secara efektif. Termasuk pada guru yang berhadapan dengan siswa dalam kegiatan belajar mengajar di kelas.
“Orang tua juga harus punya public speaking. Mereka harus mampu menjadi teman anaknya. Jangan sampai anak malah akrab dengan orang lain. Nah itu harus ada seninya juga,” ujarnya, Sabtu (04/11) lalu.
Untuk narasumber, lanjut Mufidah, pihaknya menghadirkan Dewi Septya yang memiliki kompetensi di bidang public speaking. Para peserta mendapatkan sejumlah tips dan trik dalam kegiatan ini. Yakni bagaimana cara memilih kata yang efektif saat berkomunikasi. Agar pendengarnya tidak sampai lari atau cuek terhadap isi pembicaraan.
Mufidah berharap setelah kegiatan ini mereka bisa mempraktekkan dalam lingkup sosial, keluarga maupun lingkungan kerja. “Alhamdulillah kegiatan ini berjalan lancar. Terima kasih kepada para peserta yang telah berpartisipasi pada kegiatan kelas publik speaking ini,” tambahnya. (*/Adv/SAN)
Discussion about this post