Samarinda, Borneoupdate.com – DPRD Kota Samarinda memberikan perhatian penuh terhadap pengembangan potensi peserta didik. Baik dalam bidang akademik maupun non akademik. Mengingat setiap anak memiliki potensi prestasi yang beragam. Maka seluruh stakeholder dunia pendidikan harus mampu memfasilitasi tumbuh kembang anak sesuai minatnya.
Anggota DPRD Kota Samarinda, Sri Puji Astuti mengatakan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional (O2SN), Festival dan Lomba Jenjang Pendidikan Dasar (SD dan SMP) merupakan ajang pembuktian bakat siswa. Kegiatan ini bertujuan untuk memfasilitasi serta memberikan motivasi kepada pelajar yang memiliki minat dan bakat di bidang olahraga dalam rangka meningkatkan mutu pendidikan.
“Kegiatan O2Sn ini dapat memberikan kesempatan bagi siswa-siswi untuk mengasah keterampilan mereka dalam bidang olahraga dan seni sehingga mutu prestasinya dapat meningkat tidak saja prestasi akademik,” ujarnya usai pembukaan, Rabu (10/05).
Sri juga menjelaskan, kegiatan ini sangat penting untuk mengolah aspek emosional anak dalam pendidikan. Bukan hanya akademik, tetapi juga peran sekolah penting bagi aspek non akademik.
Pendidikan, ujar Sri Puji bukan hanya tentang cara membaca dan menghitung saja, tetapi juga untuk penyaluran bakat dan minat anak kepada kegiatan lainnya seperti olahraga dan seni.
Sri juga berharap, agenda O2SN 2023 tingkat Kota Samarinda dapat mencetak Sumber Daya Manusia (SDM) yang unggul dan berprestasi dalam bidang olahraga dan seni hingga tingkat nasional.
“Dunia pendidikan itu harus memfasilitasi, tetapi orang tua di rumah juga harus mendukung, jadi harus sinkron antara akademik dan non akademik, di sekolah maupun di rumah,” ujarnya.. (*/adv)
Discussion about this post