Samarinda, Borneoupdate.com – Pemerintah Kota Samarinda terus berupaya mempromosikan identitas daerah setempat. Salah satunya lewat Festival Mahakam yang sudah menjadi agenda rutin tahunan. Kegiatan ini menyuguhkan berbagai budaya dan potensi wisata kota tepian. Bahkan juga membawa kontribusi positif bagi ekonomi kreatif.
Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata (Disporapar) Kota Samarinda, Muslimin menargetkan penyelenggaraan di tahun ini lebih baik dibanding tahun sebelumnya. Maka dirinya meminta seluruh panitia mempersiapkan acara secara matang. Mulai pengisi acara yang menarik, pengamanan hingga petugas kebersihan selama kegiatan berlangsung.
“Festival Mahakam pada 2023 ini harus lebih meriah dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Agar bisa berdampak besar terhadap perekonomian warga,” ujarnya, Rabu (08/11).
Untuk saat ini, lanjut Muslimin, semua pihak yang terlibat sudah melaporkan persiapannya masing-masing. Mulai dari pembukaan, lomba-lomba, pengisi acara, tenda tenant sampai acara penutupan. Bahkan petugas kebersihan dan pengamanan juga menjadi aspek penting yang tidak terlewatkan. Karena jadwal kegiatan akan berlangsung pada 23 hingga 26 November 2023.
“Festival Mahakam 2023 ini akan berpusat di Taman Bebaya Kota Samarinda. Rangkaian acara dalam festival ini meliputi beragam perlombaan,” tuturnya lagi.
Menurut Muslimin, pihaknya sudah menyiapkan berbagai macam kegiatan. Seperti Lomba Tari Kreasi Daerah tingkat SD, Tari Pesisir, Tari Pedalaman, Kuliner Khas Samarinda, Lari 5K, E-Sport, Bazzar UMKM dan Ekonomi Kreatif, Balap Kapal Tambangan, Kapal Hias, Parade Jetski, Panahan Tradisional, dan Push Bike.
“Kami berharap masyarakat turut menyaksikan kemeriahan Festival Mahakam. Semoga Festival Mahakam tahun ini menjadi perayaan yang tak terlupakan bagi warga Samarinda dan para pengunjung,” tambahnya. (*/Adv/YUL)
Discussion about this post