Balikpapan, Borneoupdate.com – Untuk menopang dan mendukung perkembangan industri daerah dimana pada saat ini terus berkembang pembangunan di Kalsel dan Kaltim terutama dunia konstruksi Khususnya persiapan pembangunan IKN di Kalimantan Timur.
Kami selaku Autorized Dealer Mercedes-Benz yang ada di Kalimantan Timur, PT Bintang Kutai Motor bekerjasama dengan PT Bintang Barito Motor di Kalimantan Selatan dalam hal ini melaksanakan event Road Show Mercedes-Benz Axor Cement Mixer type 2528 RMC dan merupakan yang pertama kali truck Mercedes-Benz Axor mengadakan Road Show di pulau Kalimantan.
Dalam Road Show ini kami memperkenalkan unit Axor 2528 RMC terpasang kelengkapan cement mixer yang memiliki keunggulan dengan Powder Coating yang berfungsi sebagai lapisan dalam dinding Mixer agar cement nantinya tidak akan menempel pada dinding Mixer dan komponen yang di gunakan merupakan komponen yang berasal dari Eropa. Kelengkapan cement mixer ini di produksi oleh Karoseri Nusatama Berkah.
Dalam hal suku cadang unit chasis truck Mercedes-Benz kami memastikan baik yang bersifat slow moving atau fast moving tersedia semua, sehingga tidak perlu khawatir apabila terjadi masalah kedepannya, dan untuk dukungan after sales lainnya, garansi jaminan unit kendaraan truck selama 12 bulan tanpa batas km atau selama 2 tahun dengan jarak 200.000 km.
Untuk melengkapi misi kami dalam rangka menopang dan mendukung perkembangan industri daerah dimana juga dengan adanya pabrik industry semen yang ada di wilayah Kalimantan Selatan tepatnya di Tabalong.
Dan dalam Road Show ini kami berinisiatif juga mengadakan kunjungan langsung kepada customer yang memiliki usaha semen ready mix secara door to door pada sepanjang route yang dilewati Road Show ini untuk memperkenalkan produk kami dengan tujuan agar customer dapat langsung melakukan test drive atas unit 2528RMC kami.
Selain itu dalam perjalanan Road Show Kalsel-Kaltim kami melakukan pameran selama 2 hari di Tanjung Expo dan 1 hari di Batu Kajang, 1 hari berikutnya di Alun2 PPU yang di gadang-gadang merupakan IKN Indonesia kedepannya dan Road Show finish di Balikpapan show room kami tgl.02.06.2021. (*/TS)
Discussion about this post