Samarinda, Borneoupdate.com – Kasus terkonfirmasi Positif virus Korona per Senin, 5 Oktober 2020 di Provinsi Kalimantan Timur telah menyentuh angka 9.563 orang atau terjadi penambahan kasus Positif sebanyak 117 kasus.
Kasus penambahan terbanyak datang dari Kota Samarinda sebanyak 95 orang disusul oleh Kota Balikpapan 14 orang, Kabupaten Paser lima orang dan Berau sebanyak tiga orang.
“Penularan masih tinggi sehingga masyarakat harus tetap waspada. Selalu gunakan masker, jangan berkerumun dengan banyak orang, batasi diri untuk berkumpul dan selalu rajin untuk mencuci tangan dengan sabun di air mengalir,” ujar Juru Bicara Gugus Tugas Covid-19, Andi Muhammad Ishak dalam rilisnya, Senin (5/10/2020).
Untuk angka kesembuhan di Kaltim sudah mulai menunjukkan tren kenaikan walaupun angkanya setiap hari tidak selalu lebih tinggi jika dibandingkan dengan kasus positifnya. Sehingga angka kesembuhan di Kaltim masih di bawah angka kesembuhan nasional.
Hingga hari ini, total kesembuhan di Kaltim berjumlah 6.359 atau terjadi peningkatan harian sebanyak 197 orang. Sedangkan kasus Meninggal Dunia hari ini bertambah sebanyak sembilan orang sehingga totalnya berjumlah 376 di seluruh Kaltim.
Hingga saat ini terdapat tiga kota dan tiga kabupaten di Kaltim yang berstatus darurat Covid-19 dengan warna merah. Ketiga kota tersebut adalag Balikpapan, Samarinda dan bontang. Sedangkan untuk kabupaten tercatat Kutai Kartanegara, Kutai Timur dan Berau.
Di Kota Samarinda, tercatat 2.045 orang terkonfirmasi Positif, Sembuh sebanyak 2.058 orang dan meninggal dunia sebanyakl 116 orang. Di Balikpapan yang terkonfirmasi Positif sebanyak 3.194 orang, kasus Sembuh sebanyak 2.267 pasien dan kasus meninggal dunia sebanyak 195 orang. Sementara itu, di Bontang terkonfirmasi Positif 604 orang, Sembuh 409 oran gdan meninggal dunia 12 orang.
Untuk Kabupaten Kutai Kartanegara kasus terkonfirmasi Positif sebanyak 1.409 orang, Sembuh 725 orang dan meninggal dunia sebanyak 22 orang. Di Kutai Timur terkonfirmasi Positif sebanyak 495 orang, Sembuh 359 orang dan meninggal dunia sebanyak delapan orang.
Sedangkan untuk kabupaten Berau jumlah terkonfirmasi Positif sebanyak 326 orang, pasien Sembuh sebanyak 226 orang dan yang meninggal dunia berjumlah empat orang.(YA/Foto: Istimewa)
Discussion about this post