Balikpapan, Borneoupdate.com
Sebanyak 45 anggota DPRD Kota Balikpapan periode 2019-2024 yang terpilih pada Pemilu Legislatif (Pileg) 17 April 2019 lalu, secara resmi dilantik Pengadilan Negeri Kota Balikpapan, yang berlangsung di Gedung Balikpapan Sport Convention Center (BSCC) Dome, Jalan Ruhui Rahayu, Balikpapan, Senin (26/8/2019).
Pelantikan 45 Anggota DPRD terpilih ini, dipimpin Wakil Ketua Pengadilan Negeri Balikpapan Tenri Muslinda, yang membacakan sumpah kepada anggota dewan baru yang akan bertugas untuk lima tahun kedepan yakni periode 2019-2024.
“Bagi yang beragama Islam, demi Allah saya bersumpah bahwa saya akan memenuhi kewajiban saya sebagai anggota DPRD Kota Balikpapan dengan sebaik-baiknya dan seadil-adilnya, sesuai dengan ketentuan dan peraturan perundang-undangan, dengan berpedoman pada Pancasila dan UUD 1945,” kata Muslinda.
Selain pengambilan sumpah janji jabatan, juga dilakukan pembacaan fakta integritas yang berjanji amanah dalam menjalankan tugas jabatan.
Selanjutnya usai pelantikan, Abdullah dari Partai Golkar yang juga ketua DPRD periode sebelumnya ditunjuk sebagai pimpinan sementara DPRD Kota Balikpapan, yang didampingi Thohari Azis dari Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sebagai wakil ketua sementara.
Untuk diketahui, nama-nama ke 45 anggota DPRD Kota Balikpapan terpilih periode 2019-2024 yaitu,
Dapil I Balikpapan Kota
1. Doris Eko Rian Desyanto (Golkar)
2. Fadillah (Golkar)
3. Sri Hana (Demokrat)
4. H. Haris (PDIP)
5. Siswanto Budi Utomo (Gerindra)
6. Hasanuddin (PKS)
Dapil II Balikpapan Tengah
1. Andi Arif Agung (Golkar)
2. Riri Saswita Diano (PDIP)
3. Wiranata Oey (PDIP)
4. H Aminuddin (Gerindra)
5. Ardiansyah (PPP)
6. Sandy Ardian (PKS)
7. Nelly Turuallo (Golkar)
8. Ali Munsjir Halim (Demokrat)
Dapil III Balikpapan Barat
1. Hj Fitriati (Golkar)
2. Alwi al Qadri (Golkar)
3. Rahmatia (Gerindra)
4. Kamaruddin (Nasdem)
5. Taufik Qulrahman (PKB)
6. Budiono (PDIP)
Dapil IV Balikpapan Utara
1. Abdulloh (Golkar)
2. Syukri Wahid (PKS)
3. Syarifuddin Odang (Hanura)
4. Iwan Wahyudi (PPP)
5. Asrori (Demokrat)
6. Muhammad Taqwa (Gerindra)
7. Hj Kasmah (Golkar)
8. Fadlianoor (PDIP)
9. Muhammad Najib (PDIP)
10. Puriyadi (Nasdem)
11. H Amin Hidayat (PKS)
Dapil V Balikpapan Timur
1. Nurhadi Saputra (PPP)
2. Sabaruddin Panrecalle (Gerindra)
3. Subari (PKS)
3. Suriani (Golkar)
5. Yohanis Patiung (PDIP)
Dapil VI Balikpapan Selatan
1. Thohari Aziz (PDIP)
2. Johny Ng (Golkar)
3. Hj Suwarni (Golkar)
4. Laisa Hamisah (PKS)
5. H Danang Eko Susanto (Gerindra)
6. Simon Sulean (Hanura)
7. Mieke Henny (Demokrat)
8. Capt Hatta Umar (Perindo)
9. Parlindungan S (Nasdem)
(FAD)
Discussion about this post